Senin, 09 Juli 2012

COOPERATIVE LEARNING FOR ANY SUBJECTS

Pembelajaran Kooperatif untuk Semua Bidang Studi


Apakah yang dimaksud dengan pembelajaran kooperatif? Bekerja sama berarti melakukan sesuatu bersama dengan saling membantu dan bekerja sebagai sebuah tim (kelompok). Jadi pembelajaran kooperatif berarti belajar bersama, saling membantu dalam pembelajaran agar
setiap anggota kelompok dapat mencapai tujuan atau menyelesaikan tugas yang diberikan dengan baik.

Dalam pembelajaran kooperatif, para peserta didik dikelompokkan secara variatif (beraneka ragam) berdasarkan:
  • prestasi mereka sebelumnya
  • kesukaan / kebiasaan
  • jenis kelamin
Pembelajaran kooperatif diarahkan agar prestasi kelompok sama baiknya dengan prestasi individu. Dalam pembelajaran kooperatif, peserta didik dilatih mengembangkan kemampuannya dalam berpikir, interaksi sosial, dan komunikasi.

Untuk memastikan bahwa peserta didik melakukan pembelajaran kooperatif, guru harus membuat (menyusun) pembelajaran yang dapat menimbulkan adanya saling ketergantungan di antara peserta didik dalam kelompok. Setiap peserta didik ikut aktif dalam pembentukan kelompok untuk menemukan suatu cara agar belajarnya di masa yang akan datang lebih efisien.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

DID YOU KNOW?

Visit Yogyakarta / Jogja